Back

Hindari Jurnal Abal-Abal (Jurnal Predator), Cek List Jurnal Terakreditasi Di ABDC Journal Quality List

Forum Akademik – Salah satu tantangan tersendiri bagi para pejuang skripsi yang sedang skripsian adalah pada saat melakukan pencarian referensi, baik buku dan khususnya jurnal. Pasalnya, dosen selalu menekankan mahasiswa bimbingannya untuk menggunakan referensi yang kredibel. Dalam konteks referensi jurnal, sudah pasti jurnal yang kredibel adalah jurnal yang terakreditasi baik internasional maupun nasional dan bukan merupakan jurnal abal-abal atau yang biasa disebut dengan jurnal predator.

Jurnal predator itu sendiri adalah jurnal internasional yang di dalam proses penerbitannya tidak didapati proses peninjauan ilmiah atas naskah yang bisa dipertanggungjawabkan dan/atau jurnal internasional yang telah terindikasi dalam definisi Universitas sebagai jurnal yang kualitasnya diragukan.

Namun, pejuang skripsi tidak perlu khawatir! karena Pemerintah Australia melalui AUSTRALIAN BUSINESS DEANS COUNCIL (ABDC) telah memfasilitasi para akademisi untuk mendapatkan list jurnal terindeks yang dijamin no abal-abal. Publikasi list jurnal terindeks ini dilakukan secara berkala, dimana hingga tahun 2022 list jurnal terindeks bisa dilihat pada periode review ABDC Journal List 2019 yang nantinya akan diperbaharui dengan publikasi list jurnal terindeks terbaru menurut AUSTRALIAN BUSINESS DEANS COUNCIL (ABDC) di tahun 2023 mendatang.

Lalu bagaimana cara mengecek jurnal mana saja yang terindeks menurut ABDC Journal List 2019, agar Temans Pejuang Skripsi tidak salah mengggunakan jurnal abal-abal (jurnal predator) sebagai referensi??? Caranya cukup mudah, simak penjelasan berikut :

Kunjungi Website abdc.edu.au

klik link berikut : https://abdc.edu.au/research/abdc-journal-quality-list/

 

Ketik Nama Jurnal yang Temans Miliki

Hal ini bisa Temans Pejuang Skripsi lakukan jika Temans sudah terlanjur memiliki atau men-download beberapa jurnal dan hendak mengecek apakah jurnal Temans tersebut termasuk jurnal terindeks atau jurnal abal-abal.

Silahkan ketik nama jurnal yang Temans miliki dan ISSN nya pada search box yang sudah tersedia. Atau bisa juga Temans semua langsung klik tab Export Full List yang ada di pojok kanan bawah untuk tahu list-list jurnal terakreditasi menurut ABDC Journal List 2019. Terdapat setidaknya 2680 list nama-nama jurnal yang terindeks dan anti abal-abal dan bisa Temans gunakan sebagai source referensi penyusunan skripsi.

 

Bagaimana?? Cukup mudah bukan? Selamat Mencoba!!

Jika Temans Pejuang Skripsi memiliki kesulitan dalam melakukan pencarian referensi baik e-book maupun jurnal (nasional dan internasional), Tenang! tidak perlu panik, karena Forum Akademik bisa bantu semua kesulitan teman dalam mencari referensi untuk penyusunan skripsi Temans semua. Jangan ragu untuk Klik disini!

Leave A Reply